KURIKULUM PBSI

TUJUAN PENDIDIKAN

PS Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia adalah menghasilkan sarjana pendidikan bahasa dan sastra Indonesia yang memiliki karakteristik berikut.  (diuraikan dalam tabel Profil Profesional Mandiri atau PPM)

PPM 1Menguasai konsep bahasa, sastra Indonesia dan pembelajarannya sehingga mampu mendukung tugasnya sebagai pendidik bahasa dan sastra Indonesia khususnya di sekolah menengah dan kejuruan  dengan memanfaatkan khasanah lingkungan sosial-budaya, dan agroindustrial serta adaptif terhadap perkembangan TIK.
PPM 2Memberikan kontribusi bagi pemecahan permasalahan bahasa, sastra, dan pembelajarannya dalam konteks sosial-budaya, agroindustrial, dalam riset yang dapat dikembangkan sesuai era global.
PPM 3Memiliki kemampuan mengelola wirausaha bahasa yang mampu mengembangkan potensi bahasa dan sastra untuk menjadi peluang bisnis agar mampu meningkatan kreativitas, kelestarian, dan penyebarluasan bahasa dan sastra Indonesia serta pemanfaatannya dalam pembelajaran.

Kurikulum Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP UNEJ dapat diunduh pada tautan berikut ini. Klik di sini:

KURIKULUM PBSI